Pendidikan :
Nadia Astriani, S.H., M.Si adalah dosen tetap di Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran, sekaligus peneliti di bidang kajian Hukum Lingkungan. Ketertarikannya pada isu-isu lingkungan dimulai sejak ia masih menjadi mahasiswa. Beliau terlibat dalam berbagai kegiatan lingkungan dan menjadi pendiri organisasi lingkungan “Green Life Society”. Sebelum menjadi dosen di Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran pada tahun 2006, beliau pernah bekerja di Indonesian Center of Environmental Law (ICEL) pada tahun 2005.
Sepanjang karirnya di Universitas Padjadjaran, Dr Nadia aktif mengikuti beberapa pelatihan diantaranya Pelatihan Hukum Lingkungan, Pelatihan Mediasi, Pelatihan Klinik Hukum dan Pelatihan Pengelolaan Jurnal Ilmiah. Di Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran, Dr. Nadia membagikan pengetahuannya dalam mata kuliah Hukum Lingkungan, Hukum Lingkungan Internasional, Hukum Sumber Daya Alam dan Hukum Administrasi Negara. Ia juga aktif sebagai peneliti di Pusat Studi Hukum Lingkungan dan Tata Ruang (PSHLTR) Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran dan juga sebagai tim ahli di Satgas PPK DAS Citarum.